Carifakta.com, Tebing Tinggi.
Polres Tebing Tinggi bersama Polsek Sipispis melakukan pengamanan kegiatan pendudukan lahan oleh masyarakat Kerajaan Nagur Bolag Nagur Raja di areal PT Bridgestone, Dusun VI Desa Tinokah, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai, Senin, 19 Januari 2026.
Pengamanan dilakukan untuk mengantisipasi potensi konflik antara masyarakat dan pihak perusahaan. Sejak pagi hari, ratusan warga yang tergabung dalam aliansi Kerajaan Nagur Bolag Nagur Raja tampak mendatangi area perkebunan PT Bridgestone dengan membawa spanduk dan bendera.
Guna mencegah terjadinya bentrokan fisik, personel Polres Tebing Tinggi bersama Polsek Sipispis dan petugas keamanan perkebunan melakukan penjagaan di sejumlah titik di lokasi pendudukan lahan.
Kasi Humas Polres Tebing Tinggi Mulyono menyampaikan bahwa kehadiran aparat kepolisian bertujuan menjaga situasi tetap kondusif. “Pengamanan ini dilakukan untuk mencegah terjadinya bentrokan. Kehadiran Polri bertujuan menjaga situasi tetap aman serta mengarahkan penyelesaian sengketa melalui jalur hukum agar tidak menimbulkan konflik,” ujarnya.
Setelah pengamanan di lapangan, kegiatan dilanjutkan dengan proses mediasi antara kedua belah pihak di Polsek Sipispis. Dalam mediasi tersebut, aparat kepolisian menekankan agar masing-masing pihak menahan diri dan menempuh penyelesaian melalui mekanisme hukum yang berlaku.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Kapolsek Sipispis Jaresman Sitinjak, Kasat Intelkam Polres Tebing Tinggi Aswan Ginting, perwakilan Koramil Sipispis Muhasmuni, tim kuasa hukum dari kedua belah pihak, serta perwakilan masyarakat.
Hingga kegiatan berakhir, situasi di lokasi dilaporkan berlangsung aman dan terkendali, tanpa adanya insiden bentrokan fisik. AS